Minggu, 17 Juni 2012

Tulisan Hubungan Manusia dan Hewan

Tulisan
Hubungan Manusia dan Hewan

Secara umum hubungan manusia dengan hewan bisa dibilang baik maupun tidak. tergantung dari manusia tersebut bagaimana cara memperlakukan hewan tersebut.
manusia juga perlu jaga jarak dengan hewan karena hewan memiliki penyakit yang rawan bagi manusia.
penyakit-penyakit hewan yang patut diketahui manusia adalah:
Penyakit- penyakit pada Hewan
1.      DEMODECOSIS
Demodecosis disebabkan tungau (mite) Demodex canis pada anjing, sedangkan pada kucing kasus ini jarang terjadi dan disebabkan oleh Demodex cati. Tungau ini berkembang biak di folikel rambut dan mengakibatkan kerusakan kulit berupa furunculosis (kerusakan folikel rambut) yang dapat diperparah dengan adanya infeksi bakteri sekunder.
2.      SCABIES
Scabies disebabkan tungau Sarcoptes scabiei dan memiliki siklus hidup 17-21 hari. Berbeda halnya dengan demodex, scabies berkembang biak dan membentuk terowongan di bawah kulit, yaitu pada stratum korneum sehingga menyebabkan rasa gatal yang sangat pada hewan.
3.      JAMUR / FUNGI
Istilah gangguan kulit oleh jamur pada hewan biasa dikenal dengan ringworm atau dermatofit. Penularan fungi dapat terjadi melalui kontak langsung dari hewan penderita maupun lingkungan yang mengandung spora seperti di tempat tidur dan karpet dimana keistimewaan dari spora fungi dapat bertahan hingga beberapa bulan.
4.      Ringworm
Ringworm dapat menginfeksi anjing, kucing, manusia dan spesies lainnya yang dapat menular satu sama lain. Resiko kejadian ringworm akan meningkat berkaitan dengan beberapa faktor.
1.      Umur : jamur dapat menginfeksi hewan umur berapapun tetapi hewan berumur kurang dari 1 tahun mempunyai resiko tertinngi.
2.      Spesies dan Ras : Kucing mempunyai resiko lebih tinggi daripada anjing. Ras Persia pada kucing dan ras Yorkshire pada anjing serta ras berbulu panjang pada umumnya mempunyai resiko yang lebih tinggi.
3.      Status kekebalan : Kondisi hewan yang mengalami keadaan imunitas yang rendah seperti mengalami infeksi virus, bunting dan menyusui, malnutrisi, kanker, stress dan sedang meminum obat anti inflamasi
4.      Hewan-hewan yang berada dalam lingkungan populasi yang tinggi dan perawatan yang kurang baik.
5.      Lingkungan yang mempunyai cuaca yang panas dan lembab
5.      Demodex
Demodex sebenarnya merupakan flora normal di folikel rambut dan kelenjar sebaceous dalam jumlah kecil , yang proses perjalanannya menimbulkan penyakit disebabkan gangguan toleransi dari sistem imun hewan itu sendiri dan dapat dipicu oleh adanya gangguan imunologis dan genetik hewan.

0 komentar:

Posting Komentar